DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA DAN SOSIAL Bartim

Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Sosial Kabupaten Barito Timur

Setelah 1 Orang PNS Meninggal, Hari Ini Kasus Positif Covid Di Bartim Kembali Bertambah 10 Orang

Setelah sehari sebelumnya 1 orang pasien Covid-19 Kabupaten Barito Timur yang berstatus PNS meninggal dunia di RSUD Doris Silvanus Palangkaraya, hari ini kasus konfirmasi Covid-19 Kabupaten Barito Timur kembali bertambah 10 orang sehingga jumlah total kasus konfirmasi per tanggal 19 September 2020 menjadi 183 orang.

Melansir dari situs http:IIcorona.kalteng.go.id tentang sebaran pasien Covid-19 Kalimantan Tengah selain bertambah kasus konfirmasi 10 orang, di Barito Timur juga ada perubahan angka untuk pasien dalam perawatan menjadi 88 orang, kemudian berita baiknya adalah pasien sembuh juga bertambah 6 orang menjadi total 92 orang.

Sampai saat ini pandemic Covid-19 masih melanda Indonesia termasuk di Kabupaten Barito Timur, pemerintah terus berupaya untuk menangulangi penyebaran Covid-19 di tengah masyarakat, salah satunya adalah dengan menetapkan protokol kesehatan antara lain setap orang agar memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak agar terhindar dari resiko tertular Covid-19. (Admin)